Review Daihatsu Ayla Dual SRS Airbag Penenerus Type Ayla X Terbaru 2015

Daihatsu Indonesia Mengeluarkan Produk Varian Terbaru Daihatsu Ayla Dual SRS Airbag
Review Daihatsu Ayla Dual SRS Airbag Penenerus Type Ayla X Terbaru 2015 - Inovasi menjadi salah satu kunci untuk memenangi persaingan, termasuk di Dunia otomotif. Apalagi di Indonesia yang memiliki ceruk pasar besar di Dunia otomotif, pelaku industri dituntut untuk terus berinovasi menyediakan kendaraan yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat.

Terkait Inovasi, Daihatsu merupakan salah satu merek kendaraan roda empat yang tidak pernah berhenti berinovasi menciptakan produk unggul yang diterima masyarakat Indonesia. Untuk itu daihatsu fokus memproduksi mobil kompak, yakni mobil berkapasitas mesin di bawah 1.500 cc yang irit bahan bakar dan terjangkau tentunya. Secara demografis, karakteristik mobil kompak memang terbilang amat sesuai dengan kebutuhan sebagian besar masyarakat Indonesia. Padatnya lalu lintas dan harag bahan bakar yang kadang sulit sekali diprediksi turut menjadi alasan mobil kompak lebih diminati.

Seiring semangat "Innovation for Tomorrow", Daihatsu Indonesia terus melakukan inovasi atau penyempurnaan pada setiap produksinya. Salah satu inovasi terpenting adalah mengembangkan kendaraan dengan harga yang terjangkau dan ramah lingkungan (low cost green car/LCGC), yaitu Astra Daihatsu Ayla.

Daihatsu Ayla termasuk ke dalam kategori kendaraan "hijau" karena Daihatsu Ayla sangat memenuhi kriteria sebagai mobil ramah lingkungan, baik saat proses produksi maupun pemakaian. Mobil kompak ini dikembangkan dengan konsep eco technology sehingga sangat irit bahan bakar dan rendah emisi. Daihatsu Ayla merupakan hasil desain putra bangsa yang pertama diproduksi secara massal untuk Indonesia.

Sejak awal kehadirannya, Daihatsu Ayla mendapat sambutan posotif masyarakat Indonesia. Pasar mobil sejenis Daihatsu Ayla semakin banyak diminati dan terus tumbuh sebagai alternatif pilihan keluarga Indonesia. Dengan menerapkan cara berkendara yang ramah lingkungan, mobil ini mampu mencapai konsumsi bahan bakar yang hemat, melebihi 20 kilometer / Liter.

Mobil dambaan keluraga muda ini memiliki kabin lega yang dapat memuat 5 anggota keluarga dengan nyaman beserta barang bawaan. Daihatsu Ayla berukuran kompak sehingga sangat mudah dikendarai, termasuk bermanuver di jalan perkotaan yang sangat padat. Mobil ini memiliki Ground Clearance tinggi sehingga memudahkan pengendara saat melewati berbagai kondisi jalan.

Penggunaan dapur pacu 1KR-DE bervolume 998 cc dengan 3 silinder 12 katup membuat mobil ini turut mendukung gaya hidup "hijau". Belum lagi ditambah tersematnya teknologi DOHC (Double Over Head Camshaft) dan pilihan jenis transmisi, yakni transmisi manual 5-percepatan dan otomatis 4-percepatan.

Guna memberi nilai lebih pada pelanggan, Daihatsu meluncurkan Improvement, baik pada eksterior maupun Interior. Eksteriornya Daihatsu Ayla tipe-X kini tampil dengan bumper depan berwarna senada dengan warna bodi kendaraan agar tampak lebih stylish. Ayla tipe-X juga telah dilengkapi wiper belakang yang dapat membantu pandangan pengendara saat melihat kondisi belakang, khususnya di saat hujan.


Varian Terbaru Daihatsu Ayla

Pada awal April 2015, Daihatsu kembali meluncurkan varian terbaru, yaitu Ayla Airbag yang merupakan pengembangan dari Daihatsu Ayla Tipe-X (manual dan otomatis) dengan penambahan fitur kemamanan meliputi fasilitas dualSRSairbag pada posisi pengemudi dan penumpang depan. Fitur tersebut berfungsi melindungi keduanya dari kemungkinan terjadinya benturan dan setir mobil dan panel dashbor.

Pada bangku garis pertama, Daihatsu Ayla Airbag dilengkapi dengan fitur pretensioner and force limiter seat belt yang berfungsi mendukung kinerja airbag untuk meminimalkan cedera. Alat tersebut bekerja dengan mekanisme mengencangkan dan mengurangi tekanan berlebih pada dada pengemudi dan penumpang depan saat terjadinya benturan frontal.

Ayla Airbag dilengkapi fitur Body Reinforcement, yaitu berupa penambahan material pada sejumlah bagian bodi kendaraan untuk menambah daya tahan saat terjadi benturan dari berbagai sisi. Kendaraan ini juga dilengkapi dengan brake pedal assist yang menjadikan pedal rem akan langsung patah kedalam saat terjadi tabrakan. Dengan demikian, pegemudi dapat terhindar dari resiko terhimpit oleh pedal rem.

Fitur Side Impact Beam juga hadir guna memberikan perlindungan apabila penumpang mengalami benturan dari samping. Daihatsu Ayla Airbag juga dilengkapi sabuk keselamatan pada semua baris, sehingga keselamatan berkendara semakin meningkat. Singkatnya, Daihatsu Ayla sudah memiliki fasilitas keamanan dan kenyamanan yang semakin lengkap.


Sahabat Baru Keluarga

Astra Daihatsu Ayla menggunakan 86% komponen local yang terdapat pada bagian Body & Chasis, bagian mesin, bagian transmisi dan system penggerak, bagian system pengereman, serta komponen penunjang lainnya.

Dengan semua ubahan dan tambahan sejumlah fasilitas pada Daihatsu Ayla. Daihatsu berharap pelanggan dan pengendara Ayla akan semakin nyaman dan tampil modis bersama keluarga karena semakin lengkap fasilitasnya, fitur keamanan dan kenyamanan, dan tersedia banyak pilihan sesuai preferensi pelanggan itu sendiri.

"Sebagai sahabat baru keluarga Indonesia, Daihatsu Ayla Airbag hadir dengan fitur kemanan dan kenyamanan yang semakin lengkap. Daihatsu Indonesia akan terus melakukan inovasi-inovasi untuk memenuhi kebutuhan Sahabat Daihatsu. Kami akan terus mendengarkan suara pelanggan agar semakin lekat di hati masyarakat sesuai spirit 'Daihatsu Sahabatku'," Ujar Amelia Tjandra, Direktur marketing PT Astra Daihatsu Motor. (AE-13)


0 Response to "Review Daihatsu Ayla Dual SRS Airbag Penenerus Type Ayla X Terbaru 2015"

Post a Comment