Mari Intip Yuu, 5 Koleksi Mobil Mewah Mayweather Jr

Koleksi Mobil Mewah Mayweather Jr - Dengan menyandang gelar sebagai atlet dengan bayran termahal di dunia sekitar 100 juta dolar Amerika Serikat pertahun. Bukan hal yang sulit bagi petinju profesional asal Amerika Serikat yakni Floyd Mayweather Jr untuk memiliki pesawat jet pribadi (Gulfstream V seharga 2 juta dolar AS) dan beberapa mobil super Bugatti Veyron.

Menurut Josh "Chop" Towbin dari diler Towbin Motorcars di Las Vegas, Floyd memiliki ritus yakni melakukan pembelian mobil mewah sebelum berlaga di atas ring. Oleh karena itu, tidak heran jika dalam 18 tahun, "Money" (julukan buat Floyd) telah membeli mobil total sebanyak 100 unit dari Towbin Motorcars.

Super Cars alias mobil super tentunya menjadi koleksi yang paling mendominasi selain minivan, termasuk Bugatti Veyron Gran Sport Vitesse Convertible, Ferrari Enzo, Ferrari 599 GTB Fioranzo, Rolls-Royce Phantom Limousine, Rolls-Royce Phantom Coupe, Rolls-Royce Ghost, Lamborghini Aventador, Mclaren 650S, Ferrari 458 Spider, Mercedes-Benz Sprinter Van, Mercedes-Benz GL, Mercedes-Benz S-Class (W140), Porche 911 Turbo Cabriolet, dan lainnya. Untuk lebih jelasnya mari kita ungkap satu persatu.


1. Bugatti Veyron Grand Sport Vitesse

Mari Intip Yuu, 5 Koleksi Mobil Mewah Mayweather Jr

Mobil super besutan pabrikan mobil asal kota Molsheim, Alsace, Prancis ini merupakan salah satu mobil yang difavoritkan oleh Floyd Maywheater Jr di samping mobil super dari pabrikan lainnya. Bugatti Veyron Grand Sport Vitesse Convertible memiliki output daya sebesar 1.200 hp yang dihasilkan oleh dapur pacunya dengan menggunakan mesin quad turbo berkapasitas 8.0 liter W16. Untuk mengail kecepatan dari 0-60 mph hanya membutuhkan waktu 2,6 detik. Model ini termasuk Convertible versi produksi masal tercepa di dunia dengan top speed hingga 254,04 mph ketika dilakukan pengetesan di fasilitas pengetesan milik Volkswagen di Ehra-Lessien pada 2013 lalu. Supercar ini ditaksir berbanderol 2,5 juta dolar AS. Mywheater juga memiliki dua varian lainnya dari model Veyron yang diparkir digarasinya.


2. Ferrari Enzo

Mari Intip Yuu, 5 Koleksi Mobil Mewah Mayweather Jr

Supercar besutan pabrikan mobil asal kota Maranello, Italia yakni Ferrari menjadi salah satu koleksi berikutnya yang ada di garasi Mywheater. Petinju flamboyan asal Amerika Serikat itu beruntung memiliki salah satu dari 400 supercar Enzo lansiran 2003 dengan varian warna merah muda. Mobil super ini telah menggunakan bodi dari serat carbon dan sasi honeycomb berbahan alumunium untuk mengendong mesin V-12 yang dapat memuntahkan tenaga sebesar 660 hp. Ferrari Enzo mulai diproduksi dari tahun 2002 hingga 2004.

Baca Juga : Ini Dia 5 Mobil Hijau Terbaik 2015

3. Lamborghini Aventador

Mari Intip Yuu, 5 Koleksi Mobil Mewah Mayweather Jr

Supercar dengan output daya sebesar 691 hp ini menjadi koleksi wajib bagi Mywheater selain Ferrari yang menghiasi garasinya. Untuk lansiran 2016 mendatang, Aventador akan mendapat varian SV yang akan dilepas ke pasaran dengan banderol 493,095 dolar AS. Dapur pacunya sendiri akan menggunakan mesin berkapasitas 6.5-liter V-12 dan telah mendapat upgrade tenaga sebesar 720 hp.


4. McLaren 650S

Mari Intip Yuu, 5 Koleksi Mobil Mewah Mayweather Jr

Supercar besutan pabrikan mobil alas Kota Surrey, Inggris yakni McLaren Automitive ini merupakan supercar yang memiliki output daya lebih rendah dari koleksi supercar lainnya yang berada di garasi Maywheater. Coupe dengan bodi dari bahan serat carbon ini telah mengaplikasikan mesin twin turbo berkapasitas 3.8-liter V-8 yang dapat memuntahkan tenaga sebesar 641 hp. Sistem transmisinya telah menggunakan teknologi DTC (dual clutch transmision) dengan tujuh tingkat percepatan sehingga dapat melaju dengan sangat halus.

Baca Juga : 5 Mobil SUV Terbaik 2015

5. Rolls-Royce Ghost

Mari Intip Yuu, 5 Koleksi Mobil Mewah Mayweather Jr

Rolls-Royce Ghost adalah saloon mewah besutan Rolls-Royce Motor Cars (anak perusahaan BMW). Penamaan Ghost merupakan bagian dari penghormatan untuk model Silver Ghost, mobil yang diproduksi oleh pabrikan yang berbasis di Kota Goodwood, inggris itu pada tahun 1906. Pertama kali diumumkan pada april 2009 di ajang pameran otomotif Auto Shanghai Show. Selama tahap pnegmbangan , Ghost dikenal dengan kode "RR04". Dirancang sebagai versi yang lebih mungil dari phantom sebagai model yang menjadi andalan bagi Rolls-Royce untuk kategori mobil mewah dengan banderol lebih rendah. Mobil berbanderol 255.000 dolar AS ini dirakit difasilitas perakitan milik Rolls-Royce di Goodwood Plant yang berlokasi di Westhampnett, dekat Chichester, West Sessex, Inggris. Model versi produksi massalnya sendiri dimulai dibeberkan di pameran Frankfurt Motor Show pada 2009. Opsi Wheelbase lebih panjang 17 cm (Ghost Extended Wheelbase) mulai diperkenalkan pada 2011

Bagaimana sobat tentang Koleksi Mobil Mewah Mayweather Jr diatas, menarik bukan koleksi-koleksi mobil tersebut jangan sampai ngiler ya, hahaha.. karena untuk kita hanya bisa berhayal saja memiliki mobil diatas. Oke sobat tunggi dan ikuti artikel-artikel menarik lainnya ya.

0 Response to "Mari Intip Yuu, 5 Koleksi Mobil Mewah Mayweather Jr"

Post a Comment